HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DENGAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMP NEGERI 2 KEMANG KABUPATEN BOGOR

Authors

  • Muhammad Indra Syamsudin

Keywords:

Persepsi siswa, kompetensi pedagogik guru, motivasi belajar dan hasil belajar.

Abstract

Penelitian ini merupakan studi korelasional untuk menguji hubungan antara persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik guru dan motivasi belajar siswa dengan hasil belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas VII SMP Negeri 2 Kemang Bogor. Masalah dalam penelitian ini dirumuskan sebagai berikut : (1) hubungan antara persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik guru dengan hasil belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas VII SMP Negeri 2 Kemang; (2) hubungan antara motivasi belajar siswa dengan hasil belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas VII SMP Negeri 2 Kemang; (3) hubungan antara persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik guru dan motivasi belajar siswa secara bersama-sama dengan hasil belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas VII di SMP Negeri 2 Kemang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey dengan analisis korelasional. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 2 Kemang Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor, dengan jumlah populasi sebanyak 150 orang dan sampel sebanyak 40 orang, yang dipilih dengan teknik random sampling melalui undian. Teknik analisis data dengan menggunakan teknik kuantitatif dibantu dengan software SPSS versi 17. Uji prasyarat analisis dengan uji normalitas menggunakan rumus One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test, dan uji homogenitas menggunakan rumus One Way ANOVA di software SPSS. Uji hipotesis dengan korelasi sederhana menggunakan rumus product moment dengan menu Correlate – Bivariate, dan korelasi parsial dengan menu Correlate –Partial. Kesimpulan yang diperoleh dari hasil penelitian ini yaitu : (1) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik guru dengan hasil belajar PAI yang ditunjukkan oleh nilai koefisien korelasi sebesar 0,766 yang berarti ada korelasi yang sangat signifikan dan berada pada kategori korelasi yang kuat atau tinggi; (2) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi belajar siswa dengan hasil belajar PAI yang ditunjukkan oleh nilai koefisien korelasi sebesar 0,714 yang berarti ada korelasi yang sangat signifikan dan berada pada kategori korelasi yang kuat atau tinggi; (3) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik guru dan motivasi belajar siswa secara bersama-sama dengan hasil belajar PAI yang ditunjukkan oleh nilai koefisien korelasi sebesar 0,858 yang berarti ada korelasi yang sangat signifikan dan berada pada kategori korelasi yang sangat kuat atau sangat tinggi.

References

Arikunto, Suharsimi, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik (Edisi Revisi), Jakarta: PT. Rineka Cipta, 2010.

Danim, Sudarwan, Pengembangan Profesi Guru, Jakarta: Kencana Prenada Media Group, 2011.

Djamarah, Syaiful Bahri, Aswan Zain, Strategi Belajar Mengajar, Jakarta: PT. Rineka Cipta, 2004.

Hamalik, Oemar, Perencanaan Pengajaran Berdasarkan Pendekatan Sistem, Jakarta: PT. Bumi Aksara, 2008.

Mulyasa, Kurikulum Berbasis Kompetensi, Bandung: Remaja Rosdakarya, 2004.

Rahmat, Abdul, Profesi Keguruan, Sukabumi: Patlot Cendikia Press, 2008.

Sidijono, Anas, Pengantar Statistik Pendidikan, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2010.

Trianto, Titik Triwulan Tutik, Sertifikasi dan Upaya Peningkatan

Kualifikasi, Kompetensi & Kesejahteraan, Jakarta: Prestasi Pustaka, 2007.

Uno, Hamzah B, Orientasi Baru Dalam Psikologi Pembelajaran, Jakarta: PT. Bumi Aksara, 2008.

Usman, Moh. Uzer, Menjadi Guru Profesional, Bandung: Remaja

Rosdakarya, 2011.

Downloads

Published

01-01-2019

How to Cite

Syamsudin, M. I. (2019). HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DENGAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMP NEGERI 2 KEMANG KABUPATEN BOGOR. Educate : Jurnal Teknologi Pendidikan, 4(1), 44–56. Retrieved from http://360665.5mvk4.group/index.php/EDUCATE/article/view/1685

Issue

Section

Artikel